Imam Adalah Penuntun Bukan Pencari

Apa?...
Kamu mencintainya?...
O tidak...
Aku tidak percaya...
Lihat lah dirinya... memang wajahnya cantik...
dia putih.. Tapi Lihat dia tak berhijab, pergaulannya sedikit bebas. Cerca langit kepada Syafir saat ia mengatakan bahwa ia mencintai Senja...
Trus kenapa apa yang salah dengan itu?... Tanya syafir kembali kepada Langit..
Syaafirr!!!...Kamu itu punya wibawa, Diri mu itu dikenal dengan kealiman dan koselahan mu, juga dikenal dengan Keteladanan yang kau tular kepada orang lain.
apa kata orang nanti ketika kau menggandeng wanita seperti Senja... dia tidak cocok untuk mu syafir ... sadar lah...
Hahaha . . .
Langit-langit Kamu itu berlebihan...
Aku hanya hanyalah seorang pengembara, yang juga dalam perjalanan untuk menuntut ilmu.
Kamu tau kenapa aku menuntut ilmu hingga harus berjalan sejauh ini?...
tidak syafir, aku tidak tau dan tidak mau tau, dan itu bukan jawaban dari apa yang aku sampaikan kepada mu...
Itu lah salah mu langit!...
Justru itu adalah jawabannya, kita adalah laki-laki yang akan menjadi imam bagi makmum kita nanti. untuk menjadi seorang imam hendaknya kita memiliki persiapan ilmu dan iman yang baik terserah siapa yang akan menjadi makmum kita...
dengan ilmu dan iman itulah aku akan membimbing makmum ku...
dari dia yang tak berhijab, akan ku selampaikan kain kurung dari ujung kepala hingga kakinya...
dari kecentilannya akan ku tuntun dia menjadi bidadari syurga ku.
dari kebebasannya akan ku ikat ia dengan iman.
dari kegelapannya akan ku perkaya dia dengan Ilmu yang sudah ku tempa...
Ingat lah langit . . .
kita adalah laki-laki yang akan menjadi imam.
dan tugas kita adalah memimpin dan menuntun siapanpun yang akan menjadi makmum kita nanti.
dengan begitu Barulah kau atau aku dapat di ktakan sebagai laki-laki yang baik...
"Laki-laki yang baik bukan laki-laki yang memilih makmum yang baik, Tapi menuntun makmumnya untuk menjadi baik"
#Syafir

Komentar

Postingan Populer